Senin, 28 Juni 2010

REVIEW FILM KNIGHT AND DAY [2010]

Pemain : Tom Cruise, Cameron Diaz, Maggie Grace, Peter Sarsgaard, Paul dano, Marc Blucas, Olivier Martinaz, Viola Davis, Jordi Molia.
Sutradara : James Mangold
Naskah : Patrick O'Neill
Tanggal Rilis : 25 Juni 2010
Distributor : 20th Century Fox

Pengharapan saya untuk nonton film yang dibintangi oleh Tom Cruise tak pernah tinggi, begitu pula dengan film ini. Sebuah film popcorn khas musim panas, popcorn saya habis sebelum film ini usai dan harganya mahal, semahal tiket nontonnya. Tom Cruise juga mahal, dia digaji tinggi untuk film apapun termasuk yang kelas popcorn seperti ini, Cameron Diaz mungkin sedikit dibawahnya tapi keduanya tetaplah pemain berbandrol tinggi. Belum ada diskon sejauh ini, itulah nilai jual film ini. June Havens (Cameron Diaz) mengalami peristiwa konyol saat naik pesawat. ya itu konyol , tiketnya salah tapi dia malah dipersilahkan untuk naik dan duduk disamping seorang pria asing yang sudah bertabrakan dua kali dengannya di bandara sebelum naik ke pesawat. Roy Miller (Tom Cruise) itulah namanya, seorang agen rahasia yang sedang menjalankan sebuah misi namun dijebak oleh teman sesama agen rahasianya, Fitzgerald (Peter Saarsgard). Berjalan dengan cepat dan sangat tidak serius, pendaratan darurat diladang jagung, kejar-kejaran dijalan raya, disini kita melihat aksi Ethan Hunt versi Pink Panther.

James Mangold-lah yang bertanggung jawab disini. Saya jadi bingung, Mangold adalah sineas dengan kualitas festival. Girl, Interrupted Identity, Walk the Line, dan 3:10 to Yuma, sangat kontras dengan film tanggung ini, atau apa karena itu dia jadi linglung disini? Knight And Day memang bukan bidangnya, sangat susah mungkin film dengan jualan komedi untuk meraih kualitas isi. Seperti halnya The A-Team yang menghibur dengan alokasi durasi untuk adegan action yang pekat dan beroktan tinggi, Knight And Day juga demikian. Bedanya disini murni hanya untuk bersenang-senang dengan Cruise-Diaz yang bergaji mahal, beruntung penampilan mereka tidak mengecewakan dan itulah satu-satunya nilai jual film ini. Well, bila anda mencari hiburan tontonlah film ini sambil melepas penat sepulang dari tempat kerja, popcorn yang anda beli akan terasa nikmat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blog ni gak seru kalo gak ada komentar anda